Honda Vario Techno Saya Overheat Karena Air Radiator Habis
Sepulang kerja kemarin sore seperti biasa langsung gas saja motor vario melewati rute yang biasa saya lalui untuk berangkat dan pulang kerja.Namun kali ini ada yang aneh dengan motor saya. Tiba-tiba saja motor seperti ngempos tidak ada tenanganya. Lebih terasa ketika melewati jalanan sedikit menanjak yang memerlukan tambahan power mesin. Motor seakan mau mati tidak mau jalan.
Saya perhatikan speedometer ternyata lampu indikator suhu atau temperatur mesin itu mati nyala. Indikator temperatur pada motor itu biasanya seperti gambar diatas. Kalau untuk motor vario CBS 2009 saya adanya disebelah kiri speedometer.
Lampu indikator mesin akan hidup ketika gas ditarik agak dalam dan akan hilang kembali ketika gas dalam keadaan stabil atau langsam tanpa banyak beban. Ketika melewati gundukan polisi tidur atau jalan menanjak,saya harus memakai bantuan kaki agar motor bisa melewatinya.
Jarak mulai muncul masalah dengan rumah masih sekitar 2km lagi. Sepanjang jalan menuju kerumah terpaksa harus jalan perlahan dengan gas dipanteng stabil tidak terlalu dalam agar sampai ke rumah. Setelah sampai dirumah baru saya lakukan pengecekan.
Sempat tanya ke beberapa teman tentang masalah munculnya inikator temperatur tersebut, ada yang bilang itu air radiatornya habis, radiatornya bocor dan ada yang bilang harus ganti radiatornya karena sudah rusak mengingat usia motor saya adalah dari tahun 2009.
Sebelum ke bengkel, saya coba cek dulu bagian radiatornya mulai dari air radiatornya atau coolant. Untuk motor honda vario techno 2009 saya ini bisa dilihat dengan membuka jog motor kemudian di sisi sebelah kanan ada tempat air radiatornya. Saya buka tutupnya dan saya lihat ternyata coolantnya sudah kering alias kosong.
Entah sudah berapa lama motor saya ini tidak masuk bengkel resmi untuk service dan cek standart sehingga sampai kehabisan air coolant radiator. Jika dibengkel resmi, biasanya sudah otomatis volume air radiator ini dilakukan pengecekan dan jika kurang akan ditambah.
Masalah pertama sudah ketahuan yaitu karena kurangnya volume air radiator, jadi saya putuskan untuk menambah coolantnya.
Coolant radiator honda ini dipasaran ada bermacam - macam merk dan harganya. Saya memakai radiator merk coolant yang direkomendasikan dari astra honda. Dan kebetulan tetangga saya masih ada sisa waktu dia service jadi saya batalkan untuk ke toko sparepart terdekat.
Langsung saja saya lakukan penambahan sendiri biar hemat ongkosnya. Setelah radiator diisi dengan coolant saya coba untuk menghidupkan motornya untuk melihat apakah masih muncul indikator suhunya.
Saya coba automatic starter berkali-kali tidak mau hidup juga dan saya pakai kick starter 3x baru mesin bisa hidup.
Saya perhatikan indicatornya sudah tidak muncul lagi,dan artinya overheat mungkin sudah aman.
Selang beberapa hari kemudian saya bawa motor ke bengkel karena mau ganti oli shock depan yang bocor dan pelampung ampere bensin yang error.
Setelah bengkel selesai service sesuai permintaan saya,pas motor dihidupkan ternyata menjadi susah. Setelah bisa hidup,dari knalpot mengeluarkan asap putih.
Asap putih yang muncul ini pertanda bahwa piston harus diganti . Ini adalah akibat dari beberapa hari lalu ketika motor kehabisan air radiator dan mengakibatkan overheat.
Tapi piston vario saya tidak langsung saya ganti, duit dikantong lagi menipis dan harus menunggu gajian dulu.
Sebagai perawatan,selain oli mesin, air radiator juga tak kalah pentingnya. Jadi harus dilakukan pengecekan secara rutin agar tidak sampai habis dan menjadi overheat seperti motor vario saya.
indikator temperatur suhu mesin pada motor |
Lampu indikator mesin akan hidup ketika gas ditarik agak dalam dan akan hilang kembali ketika gas dalam keadaan stabil atau langsam tanpa banyak beban. Ketika melewati gundukan polisi tidur atau jalan menanjak,saya harus memakai bantuan kaki agar motor bisa melewatinya.
Jarak mulai muncul masalah dengan rumah masih sekitar 2km lagi. Sepanjang jalan menuju kerumah terpaksa harus jalan perlahan dengan gas dipanteng stabil tidak terlalu dalam agar sampai ke rumah. Setelah sampai dirumah baru saya lakukan pengecekan.
Sempat tanya ke beberapa teman tentang masalah munculnya inikator temperatur tersebut, ada yang bilang itu air radiatornya habis, radiatornya bocor dan ada yang bilang harus ganti radiatornya karena sudah rusak mengingat usia motor saya adalah dari tahun 2009.
Lokasi penambahan air radiator honda vario |
Entah sudah berapa lama motor saya ini tidak masuk bengkel resmi untuk service dan cek standart sehingga sampai kehabisan air coolant radiator. Jika dibengkel resmi, biasanya sudah otomatis volume air radiator ini dilakukan pengecekan dan jika kurang akan ditambah.
Masalah pertama sudah ketahuan yaitu karena kurangnya volume air radiator, jadi saya putuskan untuk menambah coolantnya.
Coolant radiator honda ini dipasaran ada bermacam - macam merk dan harganya. Saya memakai radiator merk coolant yang direkomendasikan dari astra honda. Dan kebetulan tetangga saya masih ada sisa waktu dia service jadi saya batalkan untuk ke toko sparepart terdekat.
Coolant radiator honda vario |
Langsung saja saya lakukan penambahan sendiri biar hemat ongkosnya. Setelah radiator diisi dengan coolant saya coba untuk menghidupkan motornya untuk melihat apakah masih muncul indikator suhunya.
Saya coba automatic starter berkali-kali tidak mau hidup juga dan saya pakai kick starter 3x baru mesin bisa hidup.
Saya perhatikan indicatornya sudah tidak muncul lagi,dan artinya overheat mungkin sudah aman.
Selang beberapa hari kemudian saya bawa motor ke bengkel karena mau ganti oli shock depan yang bocor dan pelampung ampere bensin yang error.
Setelah bengkel selesai service sesuai permintaan saya,pas motor dihidupkan ternyata menjadi susah. Setelah bisa hidup,dari knalpot mengeluarkan asap putih.
Asap putih yang muncul ini pertanda bahwa piston harus diganti . Ini adalah akibat dari beberapa hari lalu ketika motor kehabisan air radiator dan mengakibatkan overheat.
Tapi piston vario saya tidak langsung saya ganti, duit dikantong lagi menipis dan harus menunggu gajian dulu.
Sebagai perawatan,selain oli mesin, air radiator juga tak kalah pentingnya. Jadi harus dilakukan pengecekan secara rutin agar tidak sampai habis dan menjadi overheat seperti motor vario saya.
Post a Comment for "Honda Vario Techno Saya Overheat Karena Air Radiator Habis"