BALAD Daihatsu,Bandung Lautan Daihatsu 2018 dihadiri Ribuan Pengguna Daihatsu

Balad daihatsu 2018
Balad daihatsu 2018 (bandung Lautan Daihatsu)
Ribuan pengguna daihatsu dari berbagai merk menghadiri acara BALAD Daihatsu 2018. Balad atau bandung lautan daihatsu ini digelar di area stadion jalak harupat bandung pada hari sabtu tanggal 10 November 2018 yang bertepatan dengan hari pahlawan. 


video BALAD DAIHATSU 2018
Riung mumpulung,ngumpul bareng seluruh pemilik daihatsu se-Indonesia dalam Balad Daihatsu 2018
Para pengunjung acara balad ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis dan hanya mendaftar melalui online yang kemudian mendapatkan ID balad yang dikirimkan melalui sms ke hp masing masing dan barcode yang dikirim melalui email untuk nanti di registrasi ulang ketika memasuki area balad daihatsu 2018 ini.

Selain tidak dipungut biaya sepeserpun,para peserta juga mendapatkan kaos,topi,dan kupon makan sebesar 100ribu rupiah yang bisa ditukar dengan aneka jenis makanan yang tersedia di foodtruck pada lokasi acara balad.


Dari PT ADM (Astra Daihatsu Indonesia) Menyediakan kuota sejumlah 5000 pengguna daihatsu untuk mengikuti acara balad daihatsu 2018 ini. Dan disponsori oleh portal berita pikiran rakyat


Pada acara balad daihatsu 2018 kali ini mengangkat tema SABILULUNGAN PEDULI CITARUM dan melibatkan beberapa instansi terkait untuk mempercantik kali citarum.


Pengguna terdiri dari individu serta komunitas atau club mobil pengguna daihatsu seperti DXIC (daihatsu Xenia Indonesia Club),Terios Indonesia,Sirionity,Teruci,Maxxio (Grand Max Luxio) ,Daihatsu Zebra Espass,Daihatsu Feroza,Daihatsu Charade,Daihatsu ceria,AXS (Avanza xenia Solution),Daihatsu Taruna Club dan masih banyak lagi

Dalam acara balad daihatsu 2018 ini,PT ADM juga menyumbangkan dana sebesar 250 juta untuk memperbaiki sungai citarum.

Selain dari itu,daihatsu juga menyediakan berbagai hadiah serta doorprize utama 2 buah motor.

Acara ini juga dimeriahkan oleh kesenian daerah bandung serta grup band lokal selama acara. Dan penyanyi legendaris Doel Sumbang menjadi penyanyi yang di tunggu tunggu para pengunjung dalam acara balad daihatsu 2018 ini.



Aksi Panggung Grup Band Bandung

Para pengunjung yang membawa keluarga pun disuguhkan dengan banyaknya area bermain untuk anak seperti game virtual,kereta putar,balon loncat dan fasilitas bermain lainya.

Untuk menambah ramainya acara,panitia juga mengadakan lomba antar club atau komunitas mobil daihatsu yang kemudian terpilih 3 juara untuk mendapatkan piala bergilir.


Terlihat dari antusias serta kegembiraan para pengunjung ini membuktikan bahwa acara balad daihatsu 2018 ini terbilang sukses dan akan ditunggu tunggu oleh para pengguna daihatsu di acara balad daihatsu berikutnya.

Post a Comment for "BALAD Daihatsu,Bandung Lautan Daihatsu 2018 dihadiri Ribuan Pengguna Daihatsu"