Mobil Ini Hampir Terbakar Habis Akibat Korek Api Di dashboard

mobil terbakar akibat korek api gas
mobil terbakar akibat korek api gas
Sebuah Mobil Daihatsu All new Xenia keluaran tahun 2013 ini hampir saja menjadi korban amukan si jago merah. Bukan karena konsleting listrik ataupun percikan api yang menyambar bahan bakarnya. Namun karena korek api dari gas yang diletakkan di bagian dashboard mobilnya.Api tiba tiba saja langsung menyambar bagian depan dasboardnya yang dilapisi peredam glasswool dengan cepat. Driver mobil kemudian menyiramnya dengan beberapa air untuk memadamkan apinya. Namun ternyata,api yang dikira sudah mati tersebut tiba tiba saja masih membakar dibagian bawah dashboard daihatsu xenia tersebut. Baca juga : Penyebab lain mobil terbakar

Lalu dengan sigap pengemudi xenia tersebut turun kembali dan meminta beberapa ember air kepada warga sekitar untuk memadamkan apinya. Dan akhirnya api bisa padam total sebelum membakar lebih parah mobilnya setelah disiram dengan empat ember berisi air.
Akibat kebakaran tersebut mobil tidak bisa dihidupkan. Selain karena terbakar mungkin disebabkan pula karena kabel atau soket soket menjadi basah sehingga rawan konsleting.

Akhirnya mobil dievakuasi dengan cara diderek dan dibawa pulang ke rumah pemilik mobil tersebut untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut. Setelah Setelah sampai rumah lalu dicheck oleh beberapa orang yang paham tentang kelistrikan dan mesin mobil akhirnya dalam 3 hari mobil xenia tersebut bisa dihidupkan kembali.

Sembari melakukan perbaikan area yang terbakar,pemilik mobil menceritakan awal kejadian mobil xenia tersebut bisa terbakar. Menurut pemilik mobil,penyebab kebakaran adalah korek api gas yang ia taruh didalam dashboard speedometer mobilnya.Hanya karena korek api gas kok mobil bisa terbakar? Tanya salah satu temanya. Kemudian driver xenia tadi menceritakan bahwa ada kebocoran pada korek apinya sehingga gas yang ada didalam korek keluar. Dan ketika gas pada korek api tersebut bocor,pengemudi sedang mer0kok sehingga terjadi percikan api akibat gas dan bara dari rok0k yang dia hisap. Dan dengan seketika api langsung masuk dari bawah speedometer menuju depan dan membakar peredam glasswool yang terbuat dari bahan mudah terbakar.
Mobil terbakar akibat korek api
Pengecekan setelah kebakaran ruang dashboard
Baca juga :Pasang peredam panas mobil murah meriah
Masih beruntung mobil tersebut tidak rusak fatal dan bisa kembali nyala dalam 3hari setelah dilakukan perbaikan dan musti dijemur dahulu untuk mengeringkan beberapa bagian yang terkena siraman air agar tidak terjadi konsleting ketika installasi.

Nah dari kejadian tersebut bisa kita ambil pelajaran bahwa korek api dari gas bisa membahayakan karena bisa bocor sewaktu waktu ataupun bisa juga meledak ketika terkena panas berlebih seperti terpapar sinar matahari terus menerus dengan suhu yang panas. Bagi anda yang per0kok sebaiknya gunakan saja lighter yang sudah disediakan dari perakit mobilnya. Serta siapkan mini apar untuk berjaga jaga jika terjadi percikan api diarea mobil anda.
                   :Cara pasang lampu DRL mobil

Selalu cek juga kondisi kabel kabel mobil anda jangan ada yang terkelupas serta hindari menyambung fuse atau sekering yang sudah putus dengan kabel serabut.
Demikian share tentang peristiwa kebakaran pada sebuah mobil dari mazcecep dan semoga bermanfaat

Post a Comment for "Mobil Ini Hampir Terbakar Habis Akibat Korek Api Di dashboard"