Fitur Panic Mode Mencegah Toyota Calya dicuri.Begini cara mengaktifkanya

Fitur-keamanan-Panic- mode- kunci- remote -dan- immobilizer- toyota -calya
Kunci remote Immobilizer toyota calya
Cara mengaktifkan Fitur Panic Mode di Toyota Calya
Kehadiran mobil Segmen LCGC (Low Cost Green Car) dengan 7 penumpang semakian menjadi persaingan. Seperti halnya mobil terbaru keluaran dari Toyota ini yaitu Toyota Calya. 

Dengan mengusung jenis MPV dengan harga murah namun fitur yang tak kalah dengan para pesaingnya mampu memikat hati para pecinta otomotif terutama mobil.

Mobil Toyota Calya ini diluncurkan berbarengan dengan Daihatsu Sigra pada tahun 2016 yang merupakan kembaranya di segmen LCGC dengan 7seat yang bersaing dengan Datsun GO+ Panca.
Baca juga : Review dan Spesifikasi toyota calya
                   : Review dan Spesifikasi daihatsu sigra

Mobil keluaran Toyota terbaru ini mempunyai fitur menarik yang siap memanjakan penumpangnya selama dalam perjalanan,dan tak luput pula disematkan fitur keamanan terkini seperti immobilizer dan kunci remot dengan alarm. Didalam remote kunci ini ternyata disematkan atau ditanamkan fitur yang bernama panic mode.


Lalu apa fungsi dari fitur panic mode pada Toyota Calya ini ?

Fitur Panic Mode adalah fitur yang membunyikan suara sirine dari klakson serta lampu hazard ketika mode ini diaktifkan.

Dari manual book atau buku panduan pengguna di Toyota Calya,panic mode ini bertujuan untuk mencegah atau menghalangi tindak pencurian unit mobil ketika anda melihat ada seseorang yang mencoba memecahkan kaca jendela maupaun merusak mobil Toyota Calya anda.

Baca juga : Kelemahan toyota Calya dan Daihatsu Sigra
                   : Cara hitung konsumsi bahan bakar kendaraan

Ketika Anda mengaktifkan fitur panic mode ini maka akan mucul seperti kegaduhan suara dari klakson sehingga akan mengundang perhatian orang-orang disekitar mobil sehingga seseorang yang berniat jahat pun akan panic ataupun membatalkan usaha jahatnya. 


Namun jangan pula gunakan fitur panic mode pada Toyota calya ini untuk iseng karena mungkin akan membuat orang yang disekitar menjadi jengkel karena suara berisik dari klakson di mobil Toyota Calya anda.


Nah dibawah sedikit uraian mengenai cara mengoperasikan atau mengaktifkan fitur Panic mode dari Toyota Calya 

Dalam keadaan atau setelah anda tekan tombol yang berlogo gembok tertutup atau LOCK,langkah selanjutnya ialah tekan logo tersebut (LOCK) sebanyak 3kalu dan lakukan langkah ini dengan interval waktu 1 detik setiap kali menekanya. 

Dengan cara itu maka Panic mode Toyota Calya anda sudah aktif dan alarm akan berbunyi selama 30 second bila anda tidak menonaktifkan fitur panic mode tersebut secara manual.

Lalu untuk menonaktifkan atau mematikan fitur panic mode calya ini anda cukup dengan menekan tombol LOCK kembali.
Baca juga : Cara mengemudi di jalan tanjakan yang macet
                   : Cara mudah dan murah membersihkan interior mobil

Mudah bukan ? Demikian sedikit penjelasan tentang cara mengaktifkan Fitur Panic Mode pada Toyota Calya. Semoga bermanfaat