12 Cara Ampuh Mengusir Tikus Dari Ruang Mesin Mobil

cara mengusir tikus dari ruang mesin mobil
cara mengusir tikus dari ruang mesin mobil
Tikus bagi sebagian orang memang menjengkelkan. Karena si tikus ini lebih banyak membuat onar serta kerugian ketimbang hal positifnya. Tikus sawah,tikus got,tikus rumah dan tikus tikus lainya yang ada di daerah kita. 

Bahkan mobilpun tak luput menjadi sasaran si tikus ini,dari yang menggigit kabel mobil atau bahkan membuat sarang di mobil kita.

Kabel mobil yang digigit tikus ini bisa menyebabkan mobil konsleting karena kabel terkelupas atau membuat beberapa komponen tidak bisa berfungsi akibat kabelnya yang putus termakan tikus.

Selain menggigit kabel,tikus ini juga suka bermarkas didalam area mesin mobil. Kalau tikus ini sudah betah berada di mobil kita maka kita akan kerepotan kalau tidak segera diusir secepatnya.Berikut adalah beberapa cara mengusir tikus dari engine bay atau kabin mobil agar tidak kembali lagi :

1. Taruhlah salah satu bahan berikut ini di ruang mesin mobil anda : kamper, bubuk lada, parfum/pewangi karena tikus tidak suka bau wangi dan atau menyengat.

2. Membersihkan ruang mesin 
Sering -seringlah membersihkan ruang mesin mobil anda,karena sekali tikus datang akan menandai wilayahnya dengan air kencingnya untuk datang kembali di kemudian hari.Dengan sering mencuci ruang mesin mobil maka air kencing tikus yang mungkin ada akan segera hilang juga.

3. Pasang pengusir tikus elektronik.
Pengusir elektronik mengeluarkan gelombang ultrasonik yang tidak disukai tikus, beberapa penelitian membuktikan bahwa gelombang ultrasonik ini bahkan mampu merusakkan gendang telinga tikus. 

Tersedia pengusir elektronik konvensional yg ditancapkan di listrik dan yang ditanam dimobil dimana akan aktif saat parkir (kontak dicabut)

4. Jika memungkinkan pasanglah lampu neon di lantai garasi mobil anda karena tikus tidak suka tempat yang terang. Jika anda parkir indoor dan memungkinkan parkir dalam keadaan kap mesin terbuka dan memberi lampu neon menghadap ke mesin.

5. Sering2lah menyiram lantai garasi dengan sabun bekas cucian/pembersih lantai/karbol. Alasanya adalah karena aromanya yang menyengat tidak disukai oleh hewan pengerat ini.

6. Taruhlah buah mojo di sekitar garasi anda.Buah mojo diyakini mengandung pestisida yang mampu mengusir tikus.Bentuk buah mojo ini mirip semangka dengan warna lebih gelap dan keras.

7. Pasang perangkap tikus dan atau racun tikus.
8. Usahakan hindari garasi mobil yang gelap gulita dan menggunakan selimut atau cover mobil berhari hari, karena itulah rumah yang nyaman bagi tikus

9. Semprot atau siram lantai garasi mobil anda dengan solar
10. Taruhlan kulit durian di lantai garasi, karena aromanya yang menyengat tidak disukai oleh  tikus.

11. Taruhlah irisan buah mengkudu yang sudah matang atau lumat mengkudu matang di ember berisi air,kemudian airnya disemportkan atau disiramkan di lantai garasi. Namun hati hati karena beberapa orang tidak kuat juga dengan aroma buah mengkudu ini .

12.Cuci bersih ruang mesin mobil anda kemudian semprotkan rubber grease spray di plastik,karet dan kabel. Selain ruang mesin menjadi kinclong,tikuspun ogah untuk menggigit.

Demikian tips cara mengusir tikus dari ruang mesin mobil dari mazcecep. Semoga bermanffat